13 December 2010

Trip to Surabaya

Business trip kali ini ke Surabaya menggunakan jalan darat.

Perjalanan dimulai Tanggal 9/12 pagi hari jam 05.00 melalui jalur tengah yaitu Semarang - Purwodadi - Randublatung, Blora - Cepu - Bojonegoro - Lamongan - Gresik - Surabaya. Jarak tempuh 296 km ditempuh dalam waktu 7 jam plus istirahat di Cepu untuk sarapan. Tiba di tujuan di pool trucking Ampel Jaya jam 13.00 WIB. Kegiatan di Surabaya memeriksa armada yang akan dialihkan dari Ampel ke SP dan persiapan operasional kegiatan, kunjungan ke beberapa customer group, survey armada impor dan evaluasi investasi yang mau dilakukan di Surabaya.

Perjalanan ke Surabaya lewat jalur tengah relatif lancar tapi kondisi jalan lumayan memprihatinkan. Di Beberapa ruas antara Purwodadi sampai Randublatung kondisi jalan bergelombang dengan beberapa lubang menganga. Lewat itu kondisi jalan relatif bagus hanya di daerah antara Cepu dan Bojonegoro ada perbaikan/pelebaran jalan. Sesampainya di Lamongan jalan sudah mulai bagus dan lebar, sayang arus lalu lintas cukup padat karena jalur ini merupakan jalur kendaraan besar via pantura.

Selain acara kerjaan kantor malam harinya sempat juga mencoba jalan-jalan ke the famous Suramadu Bridge. Cuma karena jalannya malam-malam jadi cuma lewat dan cangkrukan sebentar di Pulau Madura. Abis itu balik ke tanah Jawa, pindah cangkrukan di warung STMJ di Jalan Biliton. Karena penuh jadinya kita cangkrukan di trotoar sambil kepala geleng-geleng liat kendaraan yang lewat.

Keesokan harinya setelah kegiatan langsung pulang jam 19.00 WIB dari Kalianak, Surabaya lewat jalur utara. Kali ini routenya Surabaya - Tol Manyar - Tuban - Rembang - Pati - Kudus - Demak - Semarang. Ini merupakan jalan lama yang aslinya dulu dibuat pada jaman berkuasanya gubernur Inggris Deandles. Jalur ini menyusuri pantai utara Jawa Timur dan Jawa Tengah. Sayang perjalanan pulang dilakukan malam hari dan tidak bisa sambil menikmati perjalanan yang ada. Salah satu tempat wisata yang dilewati adalah Tanjung Kodok.

Perjalanan sampai dengan Tuban dilalui dengan lancar, hanya saja karena lewat daerah situ jam 20.00 masih banyak motor yang berseliweran di jalan dan posisi jalannya agak santai di jalur tengah jalan. gangguan perjalanan terasa di daerah Sluke, Rembang. Jalan rusak sepanjang (kira-kira lho) 3 - 5 kilo.... kira-kira lho ya...

Jarak tempuh 319 km ditempuh dalam waktu 7 juga.... Sampai di rumah sabtu 11/12 jam 02.00 WIB.....

So exhausted.....

No comments: