23 September 2008

Menjelang Lebaran

Seperti tahun-tahun sebelumnya kecuali tahun pertama berada di Pontianak (2002), tahun ini juga kebagian "jaga warung" sehingga berlebaran dilakukan di Pontianak. Lebaran dua tahun lalu yang sempat dilakukan di Garut.

Suasana jelas lain. Kalo di Garut (bagi saya) lebaran terasa khusyu karena dekat dengan orang tua meskipun suasana tidak semeriah di Pontianak. Menu makan lebaran pun kayaknya lebih nikmat di Garut rasanya meskipun di Pontianak makanannya enak-enak. Mungkin khusyunya karena perasaan nyaman aja dekat dengan orang tua.

Di Pontianak lebaran sangat meriah. Orang saling bersilahturahmi, saling mengunjungi satu sama lain. Namun dengan kemeriahan ini dan saling mengunjungi jadi ada kesan kalau lebaran tidak mengunjungi satu rumah maka lebaran nantinya kita tidak akan dikunjungi oleh orang rumah tersebut.... katanya sih...

Sekalian aja deh saya mohon ma'af lahir dan bathin....

MINAL AIDIN WAL FAIDZIN....

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1429H

No comments: